Posts

Showing posts from April, 2018

Tentang Mimpi

Tentang mimpi, aku ingin bercerita sedikit. Mimpi itu kadang membara dan hangat seperti akan digapai. Namun kadang dingin, terabaikan, hanya dimulut. Disini hangat berarti banyak  effort  yang dikeluarkan. Seberapapun diusahakan akan terus dilakukan. Kadang ada dalam keyakinan yang amat kuat,diyakini, dan membayangkan kejadian setelah tergapai.Semua itu bukan hanya milik seorang diri, ada yang ketiga. Ketiga sebagai cabang diagram,siapa lagi jika bukan Allah? Seberapapun berusaha, jika bukan takdir lalu harus bagaimana? Disini bukan ingin menjelaskan tentang kepasrahan.  Tidak berlaku analisis risiko yang menerapkan besarnya pengembalian berbanding lurus dengan besarnya risiko. Allah tidak demikian, Sesungguhnya Allah Maha Pemalu dan Maha Murah hati. Allah malu bila ada hambaNya yang menengadahkan tangan (memohon kepada-Nya) lalu dibiarkannya kosong dan kecewa.  (HR. Al Hakim) Allah akan memberikan pengembalian dan meminimalisir risiko kekecewaa...

Tentang Batas

Pertemanan yang sering terlaksana didalam kehidupan, ikut membuat cerita dalam sehari-hari. Rasa-rasanya sejak kecil memang sudah dilatih untuk itu. Tak punya teman dipandang sangat aneh dan bahkan dianggap salah. Memang semua membutuhkan teman. Bermain,bergaul,belajar bahkan untuk mencapai tujuan. Koneksi sangat penting,jaringan pertemanan yang amat luas sangat membantu. Selama hidup mengamati korelasi antar sesama.  Anehnya yang baru-baru ini membuat berpikir dua kali dan mengiyakan dengan benar. Semakin dewasa, Kita tidak membutuhkan banyak teman, hanya yang berkualitas atau yang cenderung tergolong "membantu" banyak saja yang dianggap teman. Membantu disini tak hanya berkonotasi negatif, atau bisa saja dianggap floating. Anggapan ada ketika butuh yang sering dicuitkan di sosmed harusnya direnungkan kembali, semua memang seperti itu. Andapun, saya jugapun. Semua memang lebih dihargai ketika sesama ada ketika saling membutuhkan. Bagaimana dengan komensalisme bahkan pa...